Jumat, 25 Januari 2019

KEGIATAN PARENTING DI KB. JENDELA ILMU

 Program Parenting di PAUD Jendela Ilmu yang dilakukan antara lain :

     1.     Kegiatan pertemuan orangtua (parenting class)
Kelas orangtua merupakan wadah komunikasi bagi orangtua dengan pengelola PAUD maupun guru. Jenis kegiatannya seperti dibentuk arisan orangtua dan guru agar terjalin intensitas pertemuan yang rutin, membuat grup parenting di sosial media seperti di WA, FB, BBM,dll. Pertemuan orangtua dengan beragam tujuan.

2.     Keterlibatan orangtua dalam kelas
Lembaga PAUD selalu melibatkan orangtua dalam kelas seperti bermain dan bermain bersama anak seperti mewarnai gambar, meronce, membuat kolase, dan lainnya. Sekolah juga dapat melaksanakan perlombaan ibu dan anak untuk memperingati hari – hari besar



      3.     Keterlibatan orangtua dalam acara bersama
Kegiatan bermain dan belajar yang merupakan proses kegiatan pembelajaran bagi anak tidak harus selalu di dalam kelas. Sesekali di luar kelas bahkan di luar sekolah. Orangtua selalu dilibatkan sehingga orang tua dapat mengetahui bagaimana perkembangan anak dan dapat mengarahkan perkembangan tersebut secara optimal. Kegiatannya seperti menghadiri seminar pendidikan atau parenting, rekreasi bersama, mengikuti beragam perlombaan di luar sekolah, dan lainnya.



4.     Hari konsultasi orangtua
Pengelola PAUD sebaiknya juga menjadwalkan hari – hari tertentu dimana orangtua, pengelola, dan pendidik dapat bertatap muka dan bermusyawarah untuk membahas tumbuh kembang anak, masalah – masalah yang dihadapi, dan solusi untuk mengatasi setiap permasalahan. Jika perlu pengelola PAUD dapat menghadirkan seorang ahli di bidang pendidikan, kesehatan, dan kejiwaan anak. Hal ini dapat dilaksanakan melalui kemitraan dengan pihak terkait seperti puskesmas, Dinas Pendidikan setempat, dan Instansi lainnya. 


5.     Kunjungan rumah
Sesekali pengelola PAUD dan pendidik dapat mengunjungi rumah peserta didik untuk menjalin silaturahim dan memupuk ikatan kekerabatan.

Semoga ada manfaat (Jendelailmu news)

0 komentar:

Posting Komentar

 

PAUD JENDELA ILMU Template by Ipietoon Cute Blog Design

Blogger Templates